Artist in Residence: Kamarkost
Residensi Program, Kamarkost.
Kamarkost adalah Laboratorium eksperimen yang dikelola oleh seniman dan pegiat kebudayaan yang berbasis di Padang, Sumatera Barat. Kamarkost berdiri sejak 2014, dalam proses penciptaan karya-karyanya, mereka sering mengaktivasi ruang-ruang publik dengan menggunakan berbagai medium.
Dalam perjalanan residensi kali ini, Kamarkost telah menjalani pengalaman yang mendalam dengan co-housing (sebuah gerakan sosial yang melakukan hidup secara kolektif di Desa Tanjung, Wukirsari, Cangkringan, Sleman) dan Pesantren Al-Qodir, Wukirsari, Cangkringan, Sleman.
Selama beraktivitas di pesantren Al-Qodir, Kamarkost bekerja bersama para santri untuk membangun sistem sensori tubuh untuk merekam memori sebagai prosesi ritual dan peristiwa seni. Tubuh menjadi alat penelitian, mengasah dan merekam memori ketubuhan sebagai bagian dari perjalanan seni ini. Penggabungan antara pengamatan langsung dan pertukaran informasi melalui interaksi dengan warga dan partisipan residensi membentuk landasan eksplorasi.
Open Studio ini mengundang Anda untuk menyelami temuan-temuan kami, memahami nilai-nilai komunal, dan merayakan keterhubungan manusia. Saksikan karya seni yang merefleksikan keunikan co-housing dan kehidupan anak pesantren Al-Qodir melalui lensa artistik kami.
Open Studio ini akan berlangsung dari 11-16 Desember 2023, dari Pukul 12.00-20.00 wib, di Ruang MES 56 Jl. Mangkuyudan No 53A, Mantrijeron Yogyakarta 55143
Selama proses open studio di Ruang MES 56, Kamarkost juga akan ada program-program untuk publik.
Daily Performance (12-16 Desember 2023).
Workshop Kolase Tubuh
Rabu, 13 Desember 2023.
Pukul 15.00-18.00 wib
Diskusi bersama co housing dan pesantren Al-Qodir
Kamis, 14 Desember 2023
Pukul : 16.00 wib.
Pemutaran Film Kolaborasi Santri Al-Qodir
Jumat, 15 Desember 2023.
Pukul : 20.00 wib.
Ruang MES 56
Jl. Mangkuyudan No 53A
Mantrijeron Yogyakarta 55143
Narahubung : Fajar Riyanto (081392068758)